Friday, 16 January 2009
Weleh, Pendeta Gay Akan lantik Obama ?!
Dalam salah satu rangkaian acara pelantikan Barack Hussein Obama sebagai Presiden Amerika Serikat, akan diadakan doa bersama. Yang menarik, doa itu akan dipimpin Uskup Gene Robinson, yang merupakan seorang gay. Ia akan memimpin doa di Lincoln Memorial, pada pelantikan 20 Januari 2009, meski Obama tak menyetujui pernikahan sejenis. Sebelumnya, kaum gay dan lesbian AS memprotes Obama yang juga mengundang Pendeta Rick Warren untuk memberikan khotbah dalam kesempatan yang sama. Pasalnya, Warren mendukung undang-undang pelarangan pernihakan sejenis. Sehingga Robinson mengaku terkejut atas terpilihnya Warren. Pada saat bersamaan, Robinson mengaku percaya Obama adalah presiden yang menyokong hak kaum gay. Dengan memilih beberapa orang yang berbeda visi itulah ia meyakini jiwa pemimpin seperti apa yang dimiliki penerus George W Bush itu. "Saya tak pernah ragu bahwa ia adalah presiden yang mengerti isu kami. Dengan latar belakangnya itu, ia mengetahui bagaimana rasanya diskriminasi, karena siapa diri kita sebenarnya," kata Robinson, seperti dilansir AP, Senin (13/1). Ditambahkan Robinson, inilah untuk pertama kalinya kaum gay memiliki kawan di Gedung Putih. �Ia (Obama) akan menyatukan semua orang," lanjutnya. Robinson adalah pendukung awal presiden AS ke-44 itu, sejak kampanye tahap awal di New Hampshire. Ketika itu, Obama dikalahkan calon menteri luar negerinya Hillary Clinton. [vin/nuz]
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment